Daerah

Safari Ramadhan Bupati Barito Kuala, H. Bahrul Ilmi, Berikan Bantuan untuk Peningkatan Sarana Masjid

×

Safari Ramadhan Bupati Barito Kuala, H. Bahrul Ilmi, Berikan Bantuan untuk Peningkatan Sarana Masjid

Share this article
Safari Ramadhan Bupati Barito Kuala, H. Bahrul Ilmi, Berikan Bantuan untuk Peningkatan Sarana Masjid

Marabahan, pojokindonesia.com – Bupati Barito Kuala, H. Bahrul Ilmi, memulai rangkaian Safari Ramadhan 2025 dengan menggelar acara buka puasa bersama di Masjid Nurul Huda, Anjir Muara Lama, Kecamatan Anjir Muara pada Senin (10/03). Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bahrul Ilmi menyerahkan bantuan uang tunai senilai Rp 45 juta, yang terdiri dari dana sebesar Rp 25 juta dari Pemerintah Kabupaten Barito Kuala, Rp 10 juta dari Bank Kalsel Cabang Marabahan, dan Rp 10 juta dari PT. Talenta Bumi.

Dalam sambutannya, Bupati Bahrul Ilmi menjelaskan bahwa kegiatan safari ramadhan yang dilaksanakan di seluruh kecamatan se-Kabupaten Barito Kuala bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus mendekatkan diri kepada masyarakat. Ia berharap melalui kegiatan ini, ia dapat lebih memahami perkembangan dan kemajuan yang ada di tengah-tengah masyarakat, serta menyerap aspirasi mereka untuk pembangunan daerah yang lebih baik.

Bupati Bahrul Ilmi juga menekankan pentingnya pembangunan yang berkelanjutan dan disesuaikan dengan kemajuan zaman. “Pemerintah Kabupaten Barito Kuala memiliki komitmen untuk mempercepat pembangunan di berbagai bidang sesuai dengan visi dan misi pembangunan, dengan tetap memperhatikan potensi dan karakter wilayah, serta kemampuan masyarakat,” ujarnya.

Ia pun mengungkapkan terima kasih kepada masyarakat atas dukungan dan doa yang diberikan untuk kelancaran pemerintahan, serta berharap agar bantuan yang diberikan dapat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas sarana dan prasarana di masjid tersebut.

Kegiatan buka puasa bersama di Masjid Nurul Huda tersebut juga dihadiri oleh Kapolres Barito Kuala, Dandim, Kepala Pengadilan Agama, Kepala SKPD Barito Kuala, Camat Anjir Muara, Kepala Desa Anjir Muara Lama, dan masyarakat setempat. (A.A Foto: Dokpim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *