Kapuas, pojokindonesia.com – Safari Ramadhan 1446 H oleh Bupati Kapuas H M Wiyatno,didampingi Sekda Kapuas Drs Septedy M.Si,Dandim 1011/KLK Letkol Inf Army Pamungkas Putranto,Kepala Kementerian Agama Kabupaten Kapuas H Hamdani,Sekretaris DPRD beserta beberapa kepala SOPD jajaran Pemkab Kapuas dilaksanakan di Desa Tambun Raya Kecamatan Basarang,mengambil tempat di Masjid Al-manar jalan Trans Kalimantan Km 6 pada Kamis,13 Maret 2025.
Safari Ramadhan 1446 H kali ini dirangakai dengan kegiatan Buka puasa bersama,shalat magrib berjamaah dan penyerahan bingkisan serta bantuan dari Pemerintah Daerah Kepada Masjid dan tokoh agama, masyarakat dan komunitas lain setempat.
Dalam sambutannya Bupati Kapuas mengungkapkan rasa syukurnya dapat bertemu dengan warga setempat dan mengajak warga setempat untuk bersama mendukung serta bersinergi untuk berkontribusi dalam melaksanakan pembangunan Kabupaten Kapuas agar yang sudah baik menjadi lebih baik,yang sudah maju semakin maju.”Ucap Wiyatno.
Ditambahkannya,terkait masalah pembangunan infrastruktur jalan yang masih perlu peningkatan di beberapa Wilayah kecamatan Basarang ini,akan segera dan sudah ada sebagian teranggarkan melalui APBD Provinsi dan APBD Kabupaten, Pembangunan jalan di Basarang ini sangat penting karena akan membuka akses kemudahan para petani dan perkebunan untuk mengangkut hasil produksi dan dengan sendirinya akam meningkatkan penghasilan keluarga petani.” diInfokan Bupati.
Menutup sambutannya, Bupati Kapuas H M Wiyatno, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas Amanahnya dalam pilkada serentak 2024 lalu untuk memimpin Kapuas lima tahun kedepan dan kami memohon kerjasamanya karena Saya dan Wakil Bupati Dodo.SP tidak lebih baik dan lebih pintar dari yang lain,untuk itu kami terbuka mengharapkan saran dan pendapat dari seluruh kalangan warga dalam mendukung program pemerintah sesuai Visi dan Misi kami menuju “Kapuas Bersinar” dalam Jargon Kami.(uhkps)