Pulang Pisau, pojokindonesia.com – KPU Pulang Pisau kembali melaksanakan sosialisasi penting yang menyasar berbagai pihak, termasuk bakal calon Bupati dan Wakil Bupati. Acara ini bertujuan untuk memaparkan strategi dan pedoman dalam penyusunan visi misi calon serta mempersiapkan tahapan Pilkada yang akan datang.
Bertempat di aula Bapperida, sosialisasi kali ini dihadiri oleh Komisioner KPU, Eko, dan Kepala Bapperida, Bazhar Effendi. Dalam kesempatan tersebut, keduanya memaparkan berbagai aspek krusial yang harus diperhatikan oleh para bakal calon dalam menyusun visi misi mereka.
Kegiatan ini menjadi semakin relevan mengingat suhu politik yang semakin memanas dan dinamika politik lainnya menjelang pendaftaran bakal calon yang dijadwalkan pada 27-29 Agustus 2024.
H. Suryadi, tokoh agama dan NU lokal, turut memberikan pandangannya saat diwawancara. Ia berharap agar proses Pilkada berjalan tanpa adanya pengaruh yang merugikan di daerah. Menurutnya, penting untuk menjaga kondusivitas wilayah agar kerukunan, kedamaian, dan kesamaan pandangan dalam masyarakat yang majemuk dapat terjaga. Stabilitas dan keamanan daerah, menurut H. Suryadi, harus selalu dalam kendali demi terciptanya suasana yang harmonis dan aman.
Agustinuah