Daerah

PKB Memiliki Figur untuk Pilkada Kapuas

×

PKB Memiliki Figur untuk Pilkada Kapuas

Share this article
PKB Memiliki Figur untuk Pilkada Kapuas

KUALA KAPUAS – Nama-nama yang dinilai layak menjadi calon pemimpin Kabupaten Kapuas mulai bermunculan untuk Pilkada Kapuas November 2024 mendatang.

Iwan Yusmadianto Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu PKB Kabupaten Kapuas, menjelaskan bahwa dalam perhelatan Pilkada 2024 ini kami menilai bahwa banyak pigur Kader PKB yang layak maju pada Pilkada Kapuas, hal itu didengar banyaknya pembicaraan masyarakat yang membicarakan Kader PKB Tersebut.

Salah Satunya Ketua DPW PKB Kalteng Habib Ismail Bin Yahya, pengalaman beliau tidak cuma di Legislatif tapi di Eksekuti seperti pernah menjadi Anggota DPRD Provinsi Kalteng, Anggota DPD RI Perwakilan Kalteng dan Pernah Menjadi Wakil Gubernur Kalteng, hal itu kami menilai beliau layak memimpin Kabupaten Kapuas.

Selain itu dijelaskan Iwan Sapaan Akrabnya bahwa Ketua DPC PKB Kapuas Tommy Saputra juga merupakan pigur potensial karena Aktifis pemuda ini yg aktif diberbagai organisasi juga berhasil membawa kesuksesan untuk PKB kapuas terbukti perolahan Kursi dan suara PKB kapuas naik derastis, dan merupakan salah satu Pigur Milennial Kapuas yang berpotensi.

Serta Sosok H Ahmad Baihaqi merupakan Anggota DPRD Kapuas 2 Periode dari PKB yang menjabat sejak Tahun 2014-2024, yang saat ini menjabat sebagai Ketua Komisi 2 DPRD Kapuas, serta pada pemilu 2024 ini kembali terpilih untuk ke 3 kalinya, dengan perolehan suara terbanyak di Dapil Kapuas 5 meliputi Kecamatan Bataguh, Kapuas Timur, Tamban Catur dan Kapuas Kuala, hal ini patut diperhitungkan,” ungkapnya.

Lebih dijelaskan Iwan bahwa Pada Pileg 2024, Partai PKB memperoleh 4 kursi dengan Jumlah suara hampir 20 ribu, tepatnya 19.965, hal ini mengalami peningkatan ketimbang hasil Pileg 2019 yang mendapatkan 2 kursi dan suara 13.517.

Torehan prestasi tersebut menjadikan PKB patut diperhitungkan untuk mengusung Calon Bupati /Wakil Bupati Kapuas Sebab, ambang batas pencalonan minimal 8 kursi di DPRD Kapuas.

Sehingga, Iwan menyatakan PKB tetap membuka pintu untuk berkoalisi. Pihaknya ingin menambah kekuatan dalam kontestasi Pilkada November mendatang,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *