Kapuas, pojokindonesia.com – Workshop Transisi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ke Sekolah Dasar (SD) digelar di Aula Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Jalan Sudirman, Selat Hilir, pada Rabu (10/07/2024). Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak penting dalam bidang pendidikan dan kesehatan di Kabupaten Kapuas.
Pj Bupati Kapuas, melalui Staf Ahli Raison, menyampaikan sambutannya mengenai masa transisi dari PAUD ke SD yang merupakan masa krusial bagi anak-anak. “Pada masa ini, mereka mengalami banyak perubahan, baik fisik, mental, maupun sosial. Penting bagi kita untuk memberikan pendampingan secara optimal agar mereka dapat beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang ramah anak, aman, nyaman, dan menyenangkan. Anak-anak harus merasa dihargai, dihormati, dan terbebas dari segala bentuk kekerasan serta perundungan,” ujar Raison.
Raison juga menekankan bahwa pembelajaran di PAUD dan SD harus dirancang secara positif dan menyenangkan untuk menggali potensi inovatif dan kreatif anak-anak. “Penting bagi kita untuk mengajarkan mereka menjaga kebersihan, seperti mencuci tangan setelah beraktivitas, agar mereka terbiasa menjaga kesehatan secara mandiri,” tambahnya.
Mengakhiri sambutannya, Raison secara resmi membuka kegiatan workshop tersebut.
Workshop ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Drs. Aswan M.Si, Kepala Dinas Kesehatan Kapuas, narasumber dari BPMP Provinsi Kalimantan Tengah, koordinator bidang pendidikan, Forum Komunikasi PAUD-SD se-Kabupaten Kapuas, HIMPAUDI, IGTKI, serta peserta workshop lainnya.
Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan Drs. Aswan M.Si berharap agar workshop ini dapat menjadi pembelajaran bagi para bunda PAUD untuk diimplementasikan kepada anak didik masing-masing. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan wawasan dan pengetahuan yang bermanfaat bagi para pendidik, sehingga mereka dapat mendukung anak-anak dalam masa transisi dengan lebih baik,” ungkapnya. (uhkps)